Pojokinfounik- Mungkin masih banyak orang yang asing ketika mendengar nama daun yang satu ini. Daun dengan nama yang cukup nyeleneh dan terkesan unik ini pada kenyataannya memang benar-benar ada dan begitulah daun ini dinamakan.
Adalah daun kentut, daun dari tumbuhan merambat yang dengan mudah di jumpai di beberapa daerah di indonesia. Daun kentut atau ada juga yang menyebutnya skunkvine, stinkvine merupakan tumbuhan yang berasal dari daratan Amerika dan Asia. Daun kentut biasa tumbuh dengan cara memanjat dan merambat. Batang daun kentut dapat tumbuh hingga panjang mencapai 4-5 meter. Ciri lain daun kentut adalah batangnya yang memiliki bunga berwarna putih dan ungu yang tumbuh di bawah ketiak daun.
Daun kentut mampu mengeluarkan aroma yang khas dan mungkin dari sinilah awal mula penamaan daun kentut. Meskipun memiliki nama dan bau yang unik, namun daun kentut memiliki banyak fungsi antara lain untuk mengobati aneka penyakit dan bahkan di salah satu daerah di indonesia, daun ini dijadikan sebagai bahan campuran masakan.
Di Medan daun kentut di gunakan sebagai campuran untuk membuat nasi khas medan yang cukup terkenal yaitu Nasi kentut. Nasi kentut di buat dengan cara menggoreng nasi dengan campuran aneka bumbu dan salah satunya adalah daun kentut. Walaupun terkesan aneh namun mencampur masakan dengan daun kentut justru menambah cita rasa kenikmatan suatu masakan. Nasi kentut disantap dengan di temani sambal, ayam, pepes ikan, tempe dan tahu goreng.
Dari segi kesehatan, daun kentut dipercaya dapat dimanfaatkan sebagai obat herbal untuk menyembuhkan aneka penyakit yang menyerang tubuh manusia antara lain untuk mencairkan dahak, rematik, melancarkan saluran pencernaan dan mengobati alergi kulit.
0 Comments
Untuk Berkomentar Tanpa Login, Silahkan Pilih "Anonymous" Pada Comment As Dibawah.
Komentar Akan Tampil Setelah Mendapatkan Persetujuan Admin.