pokemon go

Pojokinfounik.com- Beberapa hari terakhir demam Pokemon Go melanda dunia dan menjangkiti banyak pengguna smartphone, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, dari kalangan biasa hingga artis ternama. Tak terkecuali di indonesia, permainan pokemon ini juga mulai menjadi viral yang tentunya membuat penasaran banyak gamer tanah air.

Meskipun belum secara resmi di rilis di indonesia namun peminat Pokemon Go sangatlah tinggi hal ini terlihat dari besarnya pencarian dengan kata kunci download pokemon Go Apk di mesin pencari google.com. Aplikasi atau game pokemon Go belum tersedia di playstore indonesia oleh karena itu banyak pengguna android mencari aplikasi pokemon Go melalui google.com. 

lalu apa yang menarik dari pokemon Go dan mengapa game pokemon ini mulai ramai di perbincangkan ?

Game pokemon Go begitu menarik sebab sangat berbeda dari kebanyakan game-game lainnya yang pernah ada. Game ini benar-benar seperti nyata dengan bantuan GPS dan kamera smartphone. Saat bermain game pokemon Go, para pemain di tuntut untuk terus berjalan dan bergerak untuk memburu para pokemon. Bahkan tak jarang para pemburu pokemon harus berjalan hingga berkilo-kilo meter hanya untuk mendapatkan pokemon buruan. Beberapa pakar kesehatan bahkan mengatakan game ini merupakan terobosan baru yang membuat pemainnya menjadi lebih sehat karena terus bergerak dan berjalan.
pokemon go

Bermain pokemon Go sangat mudah, di saat melakukan perburuan pokemon dan di lokasi terdapat pokemon maka game segera memberi tahu pengguna dengan cara memberi tanda berupa ikon daun-daun melayang. Disinilah ketangkasan pemain di uji untuk segera menangkap pokemon buruan. Segeralah berlari ke lokasi tanda itu dengan petunjuk GPS dan peta pada game, bila tidak cepat maka pokemon akan kabur dan menghilang. 
download pokemon go
Pada saat di lokasi pokemon berada segera lemparkan poketball untuk menangkap pokemon. Pokemon yang berhasil di tangkap akan menjadi koleksi. Ada banyak sekali pokemon yang bisa di tangkap mulai dari pikhacu, bulbasaur, snorlax dan beberapa pokemon lainnya. Kumpulkanlah pokemon sebanyak-banyaknya.

Anda dapat mengadu pokemon yang anda punya dengan pokemon milik pemain lain. Untuk itu selain harus bekerja keras menangkap, anda juga di tuntut untuk melatih pokemon agar semakin kuat dan menang dalam pertandingan.
Saat ini game Pokemon Go belum tersedia di Playstore indonesia, untuk itu bagi anda yang berminat untuk mencoba memainkan Pokemon Go dapat mendownload aplikasinya melalui pencarian di google. Atau hubungi Admin Pojokinfounik.com untuk mendapatkan aplikasinya secara gratis.