Pojokinfounik.com- Burung cawi (indonesia) atau Cecawi dalam bahasa malaysia merupakan jenis burung dengan tampilan bulu berwarna hitam. Burung cawi memiliki banyak spesies dan salah satu spesies burung cawi yang menarik adalah burung cawi yang memiliki ekor panjang menggantung.

Di indonesia burung cawi juga di sebut sebagai burung srigunting. Burung ini terkenal dengan suara kicauannya yang menarik dan kerap di buru oleh para pecinta burung kicau guna sebagai hewan peliharaan. Burung cawi memiliki panjang tubuh maksimal 3 cm dengan balutan bulu-bulu hitam mengkilap.

Ada hal yang menarik dan sekaligus unik dari burung ini, dimana burung cawi terkenal dengan sifatnya yang jahil dan juga rakus. Ada salah satu kebiasaan unik burung cawi yang mungkin tidak terdapat pada jenis-jenis burung lainnya di indonesia. Adapun keunikan burung cawi adalah kebiasaanya yang suka menakut-nakuti burung lain yang sedang mendapatkan makanan dan mencoba merampas makanan itu dengan cara yang cukup licik.

Ketika ada burung lain yang sedang terbang membawa makanan maka burung cawi akan mencoba merebut makanan tersebut dengan cara menakut-nakuti menggunakan suara yang menyerupai burung predator, seperti suara burung elang. Pada saat mendengar suara tersebut, burung lain akan mengira bahwa suara itu benar-benar berasal dari burung elang si pemburu. Maka sejurus kemudian burung yang sedang membawa makanan tersebut akan kabur terbirit-birit sembari menjatuhkan dan meninggalkan makanan. Setelah makanan terjatuh maka dengan secepatnya burung cawi mengambil makanan tersebut.

Sebagai catatan bahwa burung cawi merupakan burung yang memiliki keahlian dalam meniru beberapa jenis suara burung lain. Karena keahliannya inilah burung cawi menjadi salah satu burung kicau pavorit yang banyak di minati para kicau mania.